Pemdes Bioa Putiak Salurkan BLTDD Tahap Awal Tahun 2022 Kepada 88 KPM

Dinamikabengkulu.com | Lebong_Hari ini Pukul 09.30 Wita telah dilaksanakan Bantuan Langsung Tunai atau disingkat BLT adalah program bantuan pemerintah berjenis pemberian uang tunai atau beragam bantuan lainnya, baik bersyarat (conditional cash transfer) maupun tak bersyarat (unconditional cash transfer) untuk masyarakat miskin. Negara yang pertama kali memprakarsai BLT adalah Brasil, dan selanjutnya diadopsi oleh negara-negara lainnya. Besaran dana yang diberikan dan mekanisme yang dijalankan dalam program BLT berbeda-beda tergantung kebijakan pemerintah di negara tersebut.

Indonesia juga merupakan negara penyelenggara BLT, dengan mekanisme berupa pemberian kompensasi uang tunai, pangan, jaminan kesehatan, dan pendidikan dengan target pada tiga tingkatan: hampir miskin, miskin, sangat miskin. BLT dilakukan pertama kali pada tahun 2005, berlanjut pada tahun 2009 dan di 2013 berganti nama menjadi Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM). Program BLT diselenggarakan sebagai respon kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) dunia pada saat itu, dan tujuan utama dari program ini adalah membantu masyarakat miskin untuk tetap memenuhi kebutuhan hariannya. Dalam pelaksanaannya, program BLT dianggap sukses oleh beberapa kalangan, meskipun timbul kontroversi dan kritik.

Pemerintah Desa Bioa Putiak Kecamatan Pinang Belapis Kabupaten Lebong  salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) untuk Bulan Januari-Pebruari-Maret  2022 yang dilaksanakan di Balai Desa Bioa Putiak  . Pencairan BLT-DD yang dimulai pukul 09.00 WIB tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Bioa Putiak, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Perwakilan dari Kecamatan Pinang Belapis. Guna mengikuti anjuran pemerintah penerapan protokol kesehatan tetap dilaksanakan yakni dengan mengenakan masker, menggunakan hand sanitizer dan cuci tangan, Senin, 25/05/2022.

Pada kesempatan ini penyaluran BLT-DD dibuka oleh Kepala Desa Bioa Putiak, dalam pembukaannya menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan, serta tetap berwaspada dan selalu menjaga kesehatan dikondisi saat ini walaupun pemakaian masker telah dilonggarkan. “Dengan cairnya BLT-DD semoga bisa membantu warga masyarakat dan dapat meringankan beban warga masyarakat desa ini”, ucap Kepala Desa Bioa Putiak, Zulkaidi.

Penyaluran BLT-DD Tahap  Awal  untuk periode salur bulan Januari-Maret  diberikan kepada 88 Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai. Setiap KPM menerima uang tunai sejumlah Rp 300.000 X 3 bulan, total mendapatkan BLTDD Rp, 900.000 per KPM.

Salah satu keluarga penerima Manfaat BLT – DD yang sempat diwawancari   menyampaikan terima kasih banyak kepada Pemerintah Desa Bioa Putiak yang telah memberikan bantuan BLT ini. “Bantuan ini sangat berguna bagi saya, bantuan ini bisa saya belikan sembako kebutuhan dapur dan saya sangat berterima kasih kepada Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Desa yang sudah memberikan batuan”,  tambahnya dengan rasa penuh bersyukur.

Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (KPM BLT-DD) untuk Tahun Anggaran 2022 telah ditetapkan oleh Tim Verifikasi BLT-DD yang mengacu pada kriteria – kriteria sebagaimana termuat dalam PMK No. 190 Tahun 2021.

Sasaran penerimanya adalah keluarga miskin yang belum mendapatkan Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) dan Kartu Pra Kerja, Tidak memiliki cadangan ekonomi yang cukup, dan Penderita sakit kronis/rentan.

Semoga dengan adanya bantuan ini, dapat meringankan beban warga terutama dalam masa pandemi Covid-19 dan dapat dipergunakan sebaik mungkin.[April W/Adv]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *