Tak Usah Pakai Pelet, 8 Weton Menurut Primbon Jawa Ini Jadi Incaran Calon Mertua dan Selalu Banjir Rezeki

Dinamikabengkulu.com _Mendekati calon mertua adalah perkara yang amat sulit, terlebih jika kita telah benar-benar jatuh cinta pada pasangan.

Namun siapa sangka jika ada weton tertentu lahir dengan kelebihan masing-masing karena selalu jadi incaran mertua.

Tak usah pakai jasa pelet atau sejenisnya, penyebab weton ini selalu jadi incaran calon mertua karena selalu banjir rezeki serta memiliki kepribadian yang ulet.

Maka tidak heran jika 8 weton ini memiliki rumah tangga yang harmonis dan dapat membahagiakan calon mertua.

1. Kamis Pon

Kamus kitab Primbon Jawa kuno menyebut jika weton Kamis Pon memiliki neptu 15 dari perhitungan hari Kamis yang berjumlah 8 dan Pon berilai 7.

Watak yang menonjol dari weton Kamis Pon yaitu memiliki sifat yang tenang, senantiasa diam, dan tidak menonjolkan apa pun yang menjadi kepandaiannya.

Weton Kamis Pon sangat disukai para calon mertua karena diyakini sebagai sosok yang tentram dan tenang dalam berpikir.

Tak hanya itu, jika ada masalah dalam rumah tangga, weton ini akan pandai menyembunyikan rahasia dan masalah dari orang lain.

Sifatnya yang tertutup itulah yang membuat dirinya memiliki disukai dan dipercaya dalam bidang kerja apa saja.

2. Rabu Pon

Bagi Anda yang terlahir pada Rabu Pon dengan jumlah neptu 14 biasanya memiliki cita rasa seni yang tinggi dan sangat cocok menjadi arsitek atau pelukis.

Alasan weton ini sangat disukai calon mertua, karena memiliki sifat yang rajin, tangguh, dan selalu bekerja keras.

3. Rabu Wage

Primbon Jawa menyebut jika weton Rabu Wage memiliki neptu cukup besar yaitu Rabu 7 dan pasaran Wage 4.

Kitab primbon Jawa mengungkap jika weton Rabu Wage di bawah naungan ‘Panca suda sumur sinamba’, dewa yang memiliki wawasan pengetahuan luas.

Wawasan luas itulah yang membuat weton Rabu Wage dikenal cerdas dan dapat memilih orang lain pada kebaikan serta kemuliaan.

Weton Rabu Wage sangat disukai calon mertua karena memiliki sifat yang menyenangkan, ramah, serta tidak tergesa-gesa dalam mengambil keputusan.

4. Sabtu Legi

Dengan jumlah neptu 14, weton Sabtu Legi memiliki sifat ‘lakune bulan’.

Watak yang paling menonjol pada pria dan wanita yang lahir pada weton Sabtu Legi biasanya sangat pandai dalam mencari keuntungan.

Menjadi incara calon mertua karena apa saja yang dilakukannya akan membuahkan hasil dan keuntungan yang melimpah ruah.

Perlu dicatat jika sebagian sumbr rezeki dari weton Sabtu Legi berasal dari orang terdekat dan teman-temannya yang setia dan tulus berteman.

5. Selasa Kliwon

Weton Selasa Kliwon adalah orang yang lahir pada hari Selasa dengan nilai neptu 3 dan pasaran Kliwon memiliki nilai neptu 8.

Terlahir pada hari Selasa Kliwon digambarkan dengan perumpamaan ‘yen busuk nabar pisan’, artinya kalaupun bodoh maka bodoh sekali, tetapi jika pintar maka akan pintar luar biasa.

Weton ini sangat disukai calon mertua karena pribadinya yang hangat dan peduli dengan keluarga besar.

6. Jumat Pahing

Weton keenam yang menjadi incaran calon mertua dan selalu banjir rezeki adalah Jumat Pahing.

Weton dengan jumlah neptu 15 ini cenderung pandai dan piawai di berbagai bidang ilmu pengetahuan.

Bahkan pada masa tuanya, weton ini akan menikmati masa hidupnya karena selama muda telah bekerja keras dan mencari nafkah.

Bukan hal yang aneh jika pria atau wanita yang lahir pada weton Jumat Pahing ini akan bersinar di masa tua dan menikmati rezeki yang luar biasa dahsyatnya.

7. Kamis Pahing

Dengan jumlah neptu 17, pribadi orang yang terlahir pada weton Kamis Pahing memiliki watak yang tentram, diam, serta tenang dalam bersikap.

Sangat disukai dan menjadi incaran calon mertua karena weton ini memiliki karisma dan aura yang menenangkan siapa saja.

Berbeda dengan wanita yang memiliki sifat periang, pria yang lahir pada weton Kamis Pahing dikenal dengan pribadi yang sangat tulus dalam bercinta.

Selain itu pria yang lahir pada weton ini adalah sosok calon kepala keluarga yang kreatif dan cerdas. Inilah yang membuatnya dikejar rezeki dari berbagai penjuru.

8. Senin Pon

Selamat! Bagi Anda yang terlahir pada Senin Pon termasuk orang yang mudah disukai calon mertua dan menjadi incaran.

Pasalnya Senin Pon memiliki nilai neptu 11 yang memiliki watak hemat, memiliki jiwa pemimpin yang tinggi, serta kecerdasan di atas rata-rata.

Kitab primbon Jawa juga mengungkap jika Senin pon bisa menjadi penolong dan pelindung orang-orang sekitar dan kecerdasannya itu dapat membuatnya menjadi sosok pemimpin piawai mengambil keputusan.

Tak hanya itu, terlahir pada Senin Pon memiliki sifat yang dermawan, welas asih, dan tidak kenal pamrih.

Bahkan calon mertua sangat menyukai calon menantu Senin Pon karena memiliki pembawaan yang manis ketika berbicara dengan siapa saja.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *