Sukacita. 256 KPM Desa Tik Teleu Terima Bantuan Ternak Ayam. Warga: Terimakasih Bu Pjs Kades Semoga ini Bermanfaat Untuk Keluarga Serta Menambah Income Keluarga

Dinamikabengkulu.com | Lebong_Pemerintah Desa  Tik Teleu Kecamatan Tubei Kabupaten Lebong serahkan  bibit ayam sebagai upaya ketahanan pangan .

Pembagian Bibit Ternak Berupa ayam tersebut di pimpin langsung Pjs Kades Tik Teleu, Nurlaini, S. Sos. Sebanyak 256 KK penerima bantuan bibit ayam ternak hadir pada kesempatan tersebut, dan masing-masing KK menerima 2 ekor ayam. Kegiatan tersebut dimulai sekitar 13.00 WIB , Senin, 31/07/2023.

Turut hadir pada kesempatan tersenut, Pjs Kades Tik Teleu, Nnurlaini,S.Sos,  Camat Tubei, Emi Suhami, Bhabinsa Isnan, Bhabibkamtibmas,  B. Samosir, Pendamping Desa Sepu Caka, Ketua BPD Desa Tik Teleu  Doni Irawan, Warga Desa Penerima Bantuan,serta awak media

“Hari ini kita salurkan bantuan ketahanan pangan kepada masyarakat, agar ke depannya mampu memperkuat ekonomi warga Desa Tik Teleu, ” ujar Pjs Kades Tik Teleu, Nurlaini, S. Sos.

Dia berharap semua pihak mendukung program ketahanan pangan minimal 20% bersumber dari Dana Desa agar terwujud pemulihan ekonomi dan berkelanjutan.

Hal ini tidak akan sukses bilamana tidak ada kerjasama yang solid dari semua pihak.

Sekadar diketahui, penyaluran ketahanan pangan hewani disalurkan oleh Pemerintah Desa Tik Teleu, sebanyak 2 ekor ayam kepada setiap KK penerima manfaat.

Secara geografis Desa Tik Teleu  memang sangat berpotensi untuk budi daya ternak ayam, terutama di tilik sisi alam yang sangat mendukung untuk mengelola dan pengembangan bibit ayam. Bantuan untuk budidaya ayam sangat bermanfaat untuk meningkatkan taraf ekonomi masyarakat dan  mengembangkan potensi masyarakat sebagai peternak ayam.

“Kami berharap untuk setiap yang mendapatkan bantuan bibit ayam tersebut supaya bisa merawat serta mengelolanya dengan baik dan selalu berkoordinasi dengan pihak kami, dikarenakan apabila dalam mengelola dan merawat bibit ayam tersebut bisa berkembang dan maju insyaallah di tahun berikutnya bisa mendapatkan bantuan lagi. Namum apabila sampai gagal dalam cara merawat dan mengelola di pasti kan di tahun-tahun berikut tidak dapat bantuan lagi,” tambahnya.

“Semoga dalam penyaluran bibit ayam kepada setiap penerima manfaat yaitu Rumah Tangga Miskin(RTM)bisa mempunyai  manfaat yang sangat besar bagi keluarga penerima manfaat tersebut dan selanjut nya dalam mengelola  dan merawat bibit ayam tersebut bisa menambah nilai plus bagi masyarakat setempat dan Desa itu sendiri,” paparnya menambahkan.

 “Kami berharap satu tahun kedepan supaya dalam pengelolaan ternak ayam itu bisa semakin berkembang. Disamping itu semoga bisa meningkatkan dalam taraf hidup ekonomi yang lebih baik. Semua dilakukan atas tanggung jawab dari si penerima manfaat itu sendiri untuk selanjutnya kami juga mengharap supaya dari pihak si penerima manfaat bantuan bibit ayam tersebut bisa melaksanakan tugasnya untuk merawat dan mengelola ayam itu supaya bisa berkembang dengan baik dan maju. Sehingga bisa menambah penghasilan dari hasil penjualan bibit ayam tersebut ketika ayam itu sudah besar pada saat panen nanti nya,” ungkap Pjs Kades .

 Pjs  Kades Tik Teleu  juga menjelas kan terkait bantuan yang di salurkan  berupa bibit ayam dengan jumlah sekitar 256 ekor yang di bagi kepada warga masyarakat penerima RTM. Ia Berpesan kepada warga yang mendapatkan bantuan berupa bibit ayam tersebut supaya bisa merawat dan mengelola dengan baik, supaya di kemudian hari bisa bermanfaat untuk menambah penghasilan yang lebih layak dan taraf kehidupan ekonomi bisa semakin maju dan mapan,” tambahnya mengahiri.[April Wilson/Adv]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *